Pelantikan Pejabat Menkortar Dan Tambur Mayor AAL

0

AAL, Surabaya (18/4) | Gubernur Akademi Angkatan Laut (AAL) Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi bertindak langsung sebagai Inspektur upacara (Irup) serahterima jabatan (Sertijab) Danmenkortar dan Tambur Mayor yang di gelar di lapangan Aru Kesatrian AAL, Bumimoro, Surabaya, Selasa (18/4).

Hadir dalam kegiatan ini Wakil Gubernur (Wagub) AAL Laksma TNI Dato Rusman SN, Sekretaris Lembaga (Seklem ) AAL Laksma TNI Ni Ketut Prabhawati, para Pejabat Utama AAL serta para Perwira pengasuh AAL.

Gubernur AAL Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi atas nama lembaga menyampaikan ucapkan selamat kepada Sermadatar (P) Almaz Syahrizal dan Sermadatar (T) Muhammad Rizky sebagai Danmenkortar dan Tambur Mayor yang baru, jadikan kesempatan ini sebagai sarana untuk belajar memimpin sebuah organisasi dan mengembangkan ide, wawasan dan kreatifitas yang dimiliki, sebagai bekal dalam memimpin organisasi dimasa depan.

Sementara itu kepada pejabat Danmenkortar lama Sermatutar (P) Muhammad Firel Surya Baskhara dan Tambur Mayor lama Sermatutar (E) Benedict Rosel Sitorus atas nama lembaga menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi, kerja keras dan sumbangan pemikiran yang diberikan selama melaksanakan amanah sebagai pejabat Resimen Korps Taruna Akademi Angkatan Laut. 

Dalam kesempatan yang sama orang nomor satu di AAL juga menyematkan tanda Korps kepada Taruna tingkat I Angkatan ke - 71, dengan demikian kalian sudah berhak menyandang tanda Korps yang baru saja disematkan, ujar Gubernur AAL.

Hal ini merupakan keputusan pemimpin TNI Angkatan Laut, hal yang perlu diketahui adalah tidak ada satu Korps yang lebih penting dari Korps lainnya, setiap Korps bersinergi satu dengan lainnya dalam satu sistem organisasi TNI Angkatan Laut, oleh karena itu hasil penentuan Korps yang sudah diputuskan wajib diterima dan dilaksanakan dengan penuh kebanggaan, pungkasnya

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)
GAMIES NEWS