Jajaran Danramil Kodim 1003, Ikuti Rakor Dukung Kabupaten Tanggap Ancaman Narkoba

0

KANDANGAN | Jajaran Danramil Kodim 1003/Hulu Sungai Selatan (HSS) bersama unsur pemerintah Kabupaten HSS ikuti rapat Koordinasi Pengembangan dan pembinaan Kabupaten Tanggap Ancaman Narkoba (Kotan) bertempat di SI aula Kecamatan Kandangan. Kamis (25/5/23) kemarin

Rapat koordinasi ini digelar dan prakasai oleh Badan Narkotika Nasional Kabupaten Hulu Sungai Selatan (BNNK HSS) dalam rangka optimalisasi sumber daya Desa Bersinar dalam mendukung Kab. HSS tanggap ancaman narkoba

Dalam sambutannya Kepala BNNK HSS, Agus Winarti, M.PH menyampaikan bahwa rapat ini merupakan kelanjutan dari rapat koordinasi yang telah dilakukan di Aula Kecamatan Daha Utara bulan Februari yang lalu, dimana pada saat itu kita mendorong partisipasi Desa dalam upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba terutama di desa-desa yang telah ditetapkan oleh Bupati HSS sebagai Desa Bersinar.

Ditemui usai kegiatan Kapten Arh Zaenal Danramil 1003-04/Kandangan salah satu dari jajaran Danramil lainya mengatakan bahwa pihaknya (Kodim 1003/HSS) akan selalu siap memberikan dukungan kepada pemerintah daerah dalam rangka optimalisasi sumber daya desa bersinar, ucapnya

Dalam pelaksanaan nantinya akan di sampaikan kepada seluruh jajaran Bintara Pembina Desa (Babinsa) untuk selalu menyosialisasikan kepada masyarakat di wilayah tanggung jawabnya masing masing agar menjalankan hidup sehat tanpa Narkoba sesuai dengan harapan pemerintah daerah sehingga akan terwujud sumber daya desa bersinar, tuturnya

Lebih lanjut di katakan sampai saat ini ada 8 desa yang sudah ditetapkan menjadi sumber daya desa bersinar yakni Desa Tibung Raya, Desa Lungau, Desa Karasikan, Desa Durian Rabung, Desa Jembatan Merah, Desa Balimau, Desa Mandala dan Desa Samuda di Daha,

Diharapkan partisipasi masyarakat desa ini diharapkan agar terwujudnya kesiapsiagaan dan kepedulian akan permasalahan narkoba. Sehingga dapat bersinergi antara BNN, Pemerintah Daerah, Dan Pemerintah Desa untuk mewujudkan Kabupaten tanggap ancaman narkoba, tandasnya


@pendim1003

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)
GAMIES NEWS